Belgia Menang Tiga Gol Tanpa Balas atas Mesir

290
Striker Belgia Eden Hazard beraksi di antara penjagaan pemain Mesir pada laga persahabatan, Kamis dinihari tadi (Dok. Gilabola.com)

BRUSSELS – Timnas Belgia meraih kemenangan meyakinkan ketika menjamu timnas Mesir di pertandingan persahabatan jelang Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Stadion Roi Baudouin, Belgia, Kamis (7/6) waktu Indonesia barat.

Setelah menjamu Portugal pada akhir pekan lalu, The Red Devils gantian menjamu Mesir yang menampilkan permainan keras di awal laga. Dua kartu kuning karena pelanggaran keluar dalam waktu delapan menit untuk Tarek Hamed dan Ahmed Fathy.

Tanpa Mohamed Salah, Mesir mampu memberi perlawanan dan mengancam gawang Belgia yang dikawal Thibaut Courtois.

Belgia mencatatkan gol pertama pada menit ke-27. Berawal dari kegagalan Mesir membangun serangan. Bola kemudian berada di kaki Eden Hazard. Pemain Chelsea itu kemudian mencari ruang tembak dan melepaskan tembakan.

Baca juga :  Harumkan Buleleng dan Bali, Pencak Silat Desa Les Raih 14 Emas di Ajang Wapres Cup 2022

Bola dapat ditepis kiper Essam El Hadary namun Romelu Lukaku bereaksi cepat dan menyambar bola rebound dari jarak dekat.

Berselang 10 menit kemudian The Red Devils mengubah skor berkat gol Hazard. Sang bintang memanfaatkan umpan pendek dari Yannick Fereira Carrasco yang berasal dari sisi kiri.

Tanpa kesulitan, Hazard yang berada di dalam kotak penalti membuat bola masuk ke dalam gawang. Hingga turun minum skor 2-0 untuk Belgia bertahan.

Kedua kesebelasan kembali silih berganti menyerang namun gol baru tercipta di menit-menit akhir pertandingan melalui Marouane Fellaini yang memanfaatkan umpan Michy Batshuayi.

Skor tiga gol tanpa balas memastikan Belgia tidak pernah kalah dalam 18 pertandingan terakhir.

Baca juga :  Implementasikan Germas dengan Giatkan Olahraga Bersama
Belgia tak terkalahkan dalam 18 pertandingan terakhir (Dok. TribunNews)

Sebaliknya, kekalahan dari Belgia memperpanjang catatan Mesir yang tidak pernah menang dalam enam laga beruntun. Sebelumnya anak asuh Hector Kuper bermain imbang dengan Ghana, kalah dari Portugal dan Yunani serta imbang dengan Kuwait dan Kolombia.

Susunan pemain inti timnas Belgia:
Thibaut Courtois, Laurent Ciman, Jan Verthongen, Toby Alderweireld, Thomas Meunier, Kevin De Bruyne, Axel Witsel, Yannick Ferreira Carrasco, Dries Mertens, Eden Hazard, Romelu Lukaku.

Susunan pemain inti timnas Mesir:
Essam El Hadary, Ahmed Fathy, M Abdul Shafy, Ahmed Hegazi, Ali Gabr, Abdalla El Said, Tarek Hamed, Mohamed Elneny, Amr Warda, Marwan Mohsen, Ramadan Sobhi. (*)

(sumber : CNN Sport)

Facebook Comments

About Post Author