Sunday, January 25, 2026

Top 5 This Week

Related Posts

Koramil Lubuk Batang Gotong Royong Bersama Warga Bangun Masjid

Lubuk Batang, Theeast.co.id – Komandan Koramil 403-13/Lubuk Batang Kapten Inf Samran bersama Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Merbau Serda M. Zega melaksanakan gotong royong bersama masyarakat Desa Merbau kecamatan Lubuk Batang Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) membangun Masjid Al-Husna di Desa setempat, Kamis (21/3/2019).

Pembangunan Masjid yang mulai dilaksanakan sejak awal Maret 2019 lalu tersebut dilakukan oleh Koramil 403-13/Lubuk Batang dan Babinsanya beserta 10 orang warga masyarakat setiap harinya. “Kita dari Koramil 403-13/Lubuk Batang membantu membangun Masjid Al-Husna di Desa Merbau. Dalam sehari ada 10 orang warga yang bergantian melakukan gotong royong”, kata Kapten Inf Samran.

Dikatakan Kapten Inf Sarman, kegiatan gotong royong tersebut diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan antara Koramil 403-13/Lubuk Batang dan masyarakat Desa Merbau Kec. Lubuk Batang dalam menggelorakan kembali semangat gotong royong. “Kalau dikerjakan sedikit orang, estimasi waktu yang diperlukan hingga selesai lama sekali. Makanya kita gelorakan kembali semangat gotong royong dan ditargetkan Masjid Al-Husna di Desa Merbau ini selesai dalam kurun waktu empat bulan kedepan”, terang Danramil.

Pihaknya berharap kebersamaan dalam pembangunan Masjid tersebut dapat berjalan dengan baik serta berlanjut pada kesempatan dilain waktu. “TNI akan senang dan bersedia saat diajak warga bersama-sama gotong royong, karena TNI merupakan bagian dari rakyat”, pungkas Kapten Sarman. (Tim)

Popular Articles