ATAMBUA, The East Indonesia – Vaksinasi covid-19 merupakan salah satu upaya pemerintah Indonesia dalam menangani masalah Covid-19 yang mana dengan vaksinasi dapat menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity) agar masyarakat menjadi lebih produktif dalam menjalankan aktivitas kesehariannya.
Vaksinasi covid-19 ini juga berfungsi untuk mencegah penularan ataupun untuk mencegah seseorang yang sudah tertular agar tidak mengalami gejala yang buruk akibat terinfeksi virus Corona.
Dalam mendukung upaya pemerintah Indonesia menangani masalah Covid-19, Partai Golkar memberikan vaksinisasi covid-19 bagi masyarakat di Provinsi Nusa Tenggara Timur dan secara khusus juga kepada masyarakat yang ada di Kabupaten Belu.
Hadir dalam kegiatan Vaksinasi tersebut, Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH FINASIM; Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, MM; Ibu Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Belu, Rinawati BR Perangin Angin; dan Ketua Partai Golkar Belu, Yohanes Jefri Nahak beserta jajarannya.
Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Belu, Yohanes Jefri Nahak menjelaskan bahwa Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Melki Laka Lena menyiapkan ada sekitar 33.000 vaksin untuk seluruh masyarakat NTT.
“Hari ini Partai Golkar Nusa Tenggara Timur yang dibawa program yellow clinic melakukan vaksinasi sebanyak 7 ribu di daratan Timur,” pinta pria yang akrab disapa Epy Nahak.
Ketua Partai Golkar Belu ini menjelaskan kegiatan vaksinisasi covid-19 yang dilakukan hari ini oleh Partai Golkar kabupaten Belu bekerjasama dengan Pemerintah kabupaten Belu dilaksanakan di 4 titik yaitu Kantor Golkar kabupaten Belu, Sekertariat Ormas Kosgoro kabupaten Belu, SMAN 4 Umanen dan di Desa Rafae, Kecamatan Raimanuk.
Tak main-main, pada kegiatan vaksinasi covid-19 di Kabupaten Belu ini, Partai Golkar memberikan 1000 vaksin.
“Dengan bekerjasama dengan Pemkab Belu, hari ini kita partai Golkar akan melakukan vaksinasi untuk masyarakat Kabupaten Belu terlebih para kaum milenial, para pelajar,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Belu.
Dikatakan bahwa kegiatan vaksinasi ini dilakukan karena Partai Golkar kabupaten Belu merasa terpanggil untuk bersama pemerintah kabupaten Belu mempercepat vaksinasi bagi masyarakat Belu.
“Tentunya hal ini kita lakukan untuk juga membantu Pemerintah Kabupaten Belu yang menargetkan pada Bulan Desember 2021 sudah mencapai 80% masyarakat yang divaksin covid-19,” tutur Epy Nahak.
Atas nama Partai Golkar dan seluruh peserta yang divaksin, Ketua Golkar Belu menyampaikan terima kasih kepada Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH FINASIM; Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, MM; dan Ibu Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Belu, Rinawati BR Perangin Angin yang telah menghadiri langsung kegiatan tersebut.
“Saya atas nama Partai Golkar dan seluruh masyarakat yang hari ini mengikuti vaksin mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran Pak Bupati, pak Wakil dan ibu Wakil Ketua TP PKK Belu yang sudah secara resmi mengikuti kegiatan Vaksinasi oleh Partai Golkar,” urai Epy Nahak.
Dirinya mengharapkan agar dengan kegiatan vaksinasi covid-19 ini dapat membantu pemerintah dan masyarakat Kabupaten Belu dalam mencegah penyebaran covid-19.
Sementara itu, Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH., FINASIM dalam sambutannya saat membuka secara resmi kegiatan vaksinasi massal ini megapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada Partai Golkar dan Pimpinan baik tingkat Pusat, Provinsi NTT dan Kabupaten Belu yang mana melalui Yellow Clinic telah melakukan vaksinasi kepada masyarakat.
“Ini program sangat bagus, terima kasih Partai Golkar telah menjalankan pogram ini (vaksinasi) untuk masyarakat seluruh Indonesia, NTT dan khususnya Kabupaten Belu,” ungkap Bupati Belu di Kantor Partai Golkar Kabupaten Belu.
Menurut Bupati, saat ini organisasi atau Parpol melakukan kegiatan vaksinasi karena menjunjung tinggi kemanusiaan dan tanpa ada atau mengedepankan politiknya.
“Jadi hari ini Golkar, kemarin NasDem besok Gerindra dan lain-lain akan ada gerakan-gerakan untuk membantu kesehatan masyarakat,” ujarnya.
Pihaknya kata Bupati akan mempercepat vaksin ini kalau bisa bulan Desember nanti masyarakat Kabupaten Belu 70, 80 kalau bisa 100% sudah vaksin semua.
Bupati AT begitu populer dikenal mengimbau masyarakat tidak perlu takut atau manja untuk vaksin. Hari ini vaksin Indonesia semua aman. Sampaikan ke seluruh masyarakat Belu untuk semuanya mari kita vaksin.
“Terimakasih untuk tim dokter, seluruh komponen mari kita sama-sama membuat masyarakat Belu Sehat, Kompetitif dan Berkarakter. Tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19,” pungkasnya.
Penulis|Ronny|Editor|Christovao


