ATAMBUA, The East Indonesia – Dalam rangka memperingati Hari Bakti PU yang ke-77, Pemerintah Daerah Kabupaten Belu Belu menggelar upacara di pelataran Kantor Bupati Belu, Senin (05/12/2022).
Dalam upacara tersebut, Wakil Bupati Belu, Dr. Drs. Aloysius Haleserens, MM memimpin jalannya apel itu.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Belu, Aloysius Haleserens mengapresiasi kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Umum (PUPR) Kabupaten Belu dimana dengan semangat profesionalisme, Insan PUPR berupaya maksimal untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Belu.
“Selamat Hari Bakti PU bagi seluruh Insan PU dan terima kasih untuk Dinas PUPR Kabupaten Belu,” pungkasnya.
Secara khusus, Wakil Bupati Belu menyampaikan terimakasih kepada pihak PUPR kabupaten Bely yang telah melaksanakan tugas dalam rangka memberikan bakti kepada masyarakat.
“Walaupun tidak ada dana, PUPR Belu terus berkreasi dan berinovasi membantu masyarakat dengan membangun bronjong, jembatan penghubung yaitu Jembatan Merah Puti dan lainnya di Kota Atambua,” tandas Alo Haleserens.
Usai upacara, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Belu, Vincentius K. Laka, ST mengungkapkan kebahagiaan insan PUPR Belu yang merayakan Bakti PU ke-77.
“Hari ini merupakan hari bahagia bagi insan PUPR se-Indonesia dan khususnya di Kabupaten Belu, bahwa tugas kami adalah untuk melayani pembangunan infrastuktur dan pelayanan kepada masyarakat Belu,” ungkapnya.
Pria yang akrab disapa Eng Laka berharap agar di hari bakti PU yang ke-77 ini, pihaknya di PUPR Belu lebih bersemangat dalam melayani rakyat Belu di bidang infrastruktur.
“Menyongsong hari bakti ke-77 ini, kami juga melakukan kegiatan perbaikan longsor tembok pengaman di wilayah RT. 7 Kelurahan Tenukiik dan sudah selesai, Perbaikan Jalan di Kampung Lamtoro Mil, Pembuatan Jembatan Merah Putih yang menghubungkan Kecamatan Kota Atambua (Kampung Pegawai, red) dengan Kelurahan Bardao (Tatikiren,red). Kita berharap minggu depan sudah bisa selesai,” urainya.
Kadis PUPR menerangkan bahwa komitmen insan PUPR untuk bekerja keras, bertindak tepat dan bergerak cepat, sudah merupakan tugas pokok dalam melayani masyarakat Belu. Dan, Setiap persoalan bencana, dipastikan pihaknya selalu berada didepan untuk melaksanakan tanggap darurat.
“Kita berharap kekompakan peringatan hari Bakti PU ke-77, merupakan momentum bagi seluruh keluarga besar PUPR untuk terus meningkatkan nilai-nilai dan semangat untuk menjaga kekompakan, disiplin, militansi dan pengabdian kepada masyarakat Belu,” ujar Eng Laka. ***Ronny


