ATAMBUA, The East Indonesia – Turnamen sepakbola Bupati Belu Cup tahun 2023 secara resmi dibuka oleh Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH, FINASIM pada Senin 30 Oktober 2023.
Pembukaan dan pelaksanaan turnamen sepakbola Bupati Belu Cup tahun 2023 digelar di Lapangan Umum Simpang Lima Atambua.
12 Tim dari 12 kecamatan yang ada di Kabupaten Belu telah menyiapkan skuat terbaiknya dalam memperebutkan Pial Bupati Belu tahun 2023.
Pembukaan Open turnamen ini ditandai dengan penyerahan Piala Bergilir Bupati Cup kepada Panitia dan tendangan perdana Bupati Belu sebagai tanda Turnamen Sepak Bola Bupati Cup resmi dimulai.
Hadir juga dalam kegiatan pembukaan tersebut, Wakil Bupati Belu, Dr. Drs. Aloysius Haleserens, MM; Ketua DPRD Belu, Jeremias Manek Seran JR; Sekda Belu, Johanes Andes Prihatin; para pimpinan Forkompinda plus Kabupaten Belu; pimpinan OPD Kabupaten Belu dan para camat se-kabupaten Belu.
Dalam sambutannya, Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH FINASIM menerangkan turnamen Sepak Bola Bupati Cup 2023 ini merupakan upaya pemerintah untuk menggairahkan kembali kecintaan masyarakat terhadap olahraga bola kaki ditengah-tengah masyarakat Kabupaten Belu.
“Sekaligus sebagai ajang seleksi para pemain untuk mewakili Kabupaten Belu di berbagai event sepak bola dimanapun berada,” tuturnya.
Event olahraga bergengsi yang menghadirkan 1000 penari “Spirit In Love” yang dibawakan siswa-siswi SMPN 2 Atambua di Opening Ceremony Turnamen Bupati Cup ini harapkan dapat menjadi arena untuk menjalin persaudaraan dan persahabatan antara sesama pemain.
“Mari kita jadikan sepak bola sebagai ajang untuk menjalin hubungan persahabatan diantara kita. Mari kita saling menghormati, saling menghargai dan selalu jaga ketertiban pelaksanaan turnamen ini. Semoga semua pertandingan ini dapat berjalan dengan baik dan sukses,” harapnya.
Bupati Belu, Agustinus Taolin yang juga adalah seorang dokter Spesialis Penyakit Dalam, Konsultan Gastroentero Hepatologi Indonesia ini menyampaiakan apresiasi yang tinggi kepada panitia yang sudah bekerja maksimal bersama para Camat, Lurah dan Kepala Desa yang sudah membantu menyiapkan para atlet-atlet terbaik dari setiap kecamatan.
“Mulai hari ini sampai tanggal 14 November, kita akan menyaksikan para atlet muda berbakat dari masing-masing akan bertanding disini. Warga masyarakat dan suporter dari setiap kecamatan boleh hadir disini untuk menyaksikan pertandingan tim kesayangannya. Saya minta agar bangun suasana kekeluargaan, jaga ketertiban, keamanan dan junjung tinggi sportifitas di lapangan,” imbuh Bupati Belu.
Kepada para pemain dan wasit pun diminta untuk menjunjung tinggi sportivitas dan jujur dengan harapan dari turnamen sepakbola ini dapat terwujudnya suasana aman dan kondusif serta bisa mengorbitkan atlet sepakbola berkualitas dan handal ke event yang lebih tinggi.
Ditempat yang sama ketua panitia Bupati Cup 2023, Yustinus Loko Bau dalam laporannnya menjelaskan bahwa turnamen ini bakal digelar mulai 30 Oktober – 20 November 2023 di Lapangan Umum Atambua.
“Bupati Cup merupakan turnamen sepakbola antar kecamatan yang akan diselenggarakan setahun sekali,” pungkasnya.
Untuk total hadiah kata Yustinus sebesar Rp60 juta, dengan rincian Juara 1 Rp25 juta, Juara 1 Rp25 juta, Juara 2 Rp15 juta, Juara 3 Rp10 juta, Juara 4 Rp5 juta, Top Skor Rp2,5 juta dan Pemain Terbaik Rp2,5 juta. (Ronny)


