Wayan Koster Kembali Pimpin DPD PDIP Bali 2025-2030

1590
Foto: Situasi saat konferda dan konfercab PDI-P di Bali Sunset road convertion, Sabtu, 18/10/2025.

DENPASAR, The East Indonesia – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) provinsi Bali, menggelar Konferensi Daerah (konferda) dan Konferensi Cabang (Konfercab) secara serentak, pada, Sabtu, 18/10/2025, di Bali Sunset Road Convention center.

Sejumlah petinggi Dewan Pimpinan Pusat DPP PDI-P yang turut hadir diantaranya, ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi, Andreas Hugo Pareira, ketua Bidang Ideologi, Djarot Saiful Hidayat dan Wakil Sekjen Bidang Komunikasi, Adian Yunus Yusak Napitupulu.

Salah satu agenda dalam acara ini menetapkan kembali Wayan Koster sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Bali masa bakt 2025-2030.

Selain menetapkan kembali Wayan Koster sebagi ketua DPD PDI-P, DPD PDIP juga Mengesahkan dua calon personalia lainnya yaitu, I Gusti Ngurah Djaya Negara, dan Dewa Made Mahayadnya untuk mendampingi koster dalam struktur kepengurusan Selama lima tahun mendatang.

Penetapan Wayan Koster sebagai Ketua DPD PDIP Bali dibacakan langsung oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Industri, Perdagangan, BUMN, dan Investasi Darmadi Durianto.

“Mengesahkan dan menetapkan Dr. Ir Wayan Koster MM., sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali masa bakti 2025-2030,” ucap Darmadi membacakan Surat Keputusan Penetapan Ketua DPD PDI Perjuangan Bali.

Usai ditetapkan sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan, Wayan Koster kemudian membacakan susunan pengurus DPD PDI Perjuangan Bali masa bakti 2025-2030.

Dalam struktur kepengurusan baru, sejumlah nama lama masih menempati posisi penting seperti, I Gusti Ngurah Jaya Negara yang ditunjuk kembali sebagai Sekretaris DPD PDI Perjuangan serta Dewa Made Mahayadnya yang menjabat lagi sebagai Bendahara DPD PDI Perjuangan.

Menariknya, muncul nama baru struktur kepengurusan kali ini. Putu Diah Pradnya Maharani, Putri dari Bupati Gianyar I Made Agus Mahayastra resmi bergabung dalam struktur DPD. Politisi muda yang akrab di sapa Gek Dia itu dipercayai mengembang tugas sebagai, Wakil Ketua Bidang Peruwisata, Pemuda dan Olahraga.(Tim)