Monday, January 26, 2026

Top 5 This Week

Related Posts

Tim Volly Pos Mahen Satgas Raider 408/SBH Juara Pertama Dalam Turnamen Volly Ball 2019

Atambua, Theeast.co.id – Tim bola volly Pos Mahen Satgas Yonif Raider 408/Suhbrastha berhasil memenangkan laga turnamen volly atas Tim CU dalam final turnamen volly perayaan pelindung Stasi St Yosef Fialaran dusun Halibete, desa Manieikun, kecamatan Lasiolat, kabupaten Belu, NTT. Ketua tim volly Pos Mahen, Sertu Yusuf mengatakan, salah satu kunci kemenangan dalam laga final ini adalah mental anak buahnya yang lebih baik dengan memanfaatkan kelemahan lawan.

“Kita main dengan Tim volly CU tidak hanya fisik tapi juga mental, karena sebelumnya pernah bertanding tetapi siapa yang kuat mentalny akan menang”. Ungkap Yusuf saat ditemui awak media usai pertandingan final berlangsung. Pemain Satgas bermain cepat dengan smash-smash tajam dan Tim CU kesulitan mengimbangi permainan mereka. Skill permainan dan keterampilan dalam bermain lebih unggul tim 408 (pos Mahen) sehingga tim CU ketinggalan poin pada saat set pertama berlangsung.

Dalam pertandingan yang menguras stamina dan mental tersebut, tim volly pos Mahen menang secara dramatis atas tim CU 3-1 (25-22, 25-23, 22-25, 25-22, 15-12)  dan memastikan  tim tersebut sebagai juara. Kuatnya psilologis tim pos Mahen yang juga di dukung puluhan fans yang hadir dilapangan pertandingan, terlihat ketika Sertu Yusuf dan kawan-kawan tidak goyah ketika terjadi kejar mengejar perolehan angka.

Selain itu, Yusuf mengatakan bahwa kunci kemenangan lainya adalah strategi untuk membongkar pertahanan tim CU yang telah dilakukan anak buahnya dengan baik dan teknik bermain bola volly yang dilaksanakan sesuai instruksi. Masih menurutnya, “perjuangan dan kerja keras tidak akan pernah menghianati hasil”.

” Sungguh luar biasa, tim pos Mahen sangat kompak dalam menjaga area dari serangan kami sehingga kami dibuat bingung untuk menambah skor. Tapi apa daya karena kelengahan kita sehingga tim pos Mahen mampu menambah skor menjadi unggul. Saya mengucapkan selamat atas kemenangan Tim pos Mahen, semoga dilain kesempatan kita dapat bertanding kembali”. Tutup Bertho Dominggus, Ketua Tim CU. (Tim)

Popular Articles