ATAMBUA, The East Indonesia – Dalam melaksanakan tugas menjaga Pilar Batas Negara yang ada di garis perbatasan RI-RDTL Sektor Timur, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif RK 744/SYB juga memiliki tugas pembinaan teritorial Satuan Non-Komando Wilayah (Binter Satnonkowil) dalam rangka mendukung pembangunan pemerintah dan bersinergi bersama masyarakat untuk saling bahu membahu secara bersama-sama mengatasi kesulitan masyarakat yang berada di perbatasan.
Dalam menjalankan tugas Binter Satnonkowil ini pun dilakukan oleh para personil Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif Raider Khusus 744/SYB pos Maubusa dengan melaksanakan kegiatan karya bakti bersama masyarakat dalam perbaikan sarana saluran irigasi di Desa Asumanu, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu, Kamis (01/10/2020).
Komandan Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif RK 744/SYB, Letkol Inf Alfat Denny Andrian saat dikonfirmasi awak media ini, Jumat (02/01/2020) menyampaikan bahwa kegiatan ini dipimpin oleh Wadanpos Maubusa, Serda Melkianus Sine beserta 5 orang personelnya yang mana dilaksanakan sesuai SOP-nya.
“Sebagaimana kita ketahui bersama, perbaikan sarana saluran irigasi ini harus segera dilakukan mengingat masih musim kemarau sehingga bila musim hujan tiba saluran air ini sudah bisa berfungsi sebagaimana mestinya
Para personil Satgas 744/SYB ini berinisiatif bersama-sama warga masyarakat dan pemerintah setempat secara bahu membahu memperbaiki sarana saluran irigasi yang berfungsi untuk membagi arus air ke masing-masing sawah sehingga para petani tidak kesulitan dalam memperoleh air untuk sawahnya.
“Ini merupakan wujud perhatian dan ketulusan yang dilakukan personel Pos Maubusa dalam rangka membantu kesulitan masyarakat untuk meningkatkan swasembada pangan di Desa Asumanu,” pungkas Letkol Inf Denny Andrian.
Hasil dari kegiatan perbaikan saluran irigasi ini diharapkan hasilnya dapat maksimal manfaatnya bagi masyarakat sekitar daerah tersebut.
Sementara itu, salah seorang masyarakat tani, Okto bere (45) mengucapkan terima kasih atas peran TNI dari pos Maubusa dalam membantu memperbaiki saluran irigasi.
“Terimakasih bapak-bapak tentara yang sudah membantu kami perbaiki saluran air. Ini sangat berguna bagi kami khususnya para petani di desa Asumanu,” tandasnya. (Ronny)

