Atambua, Theeast.co.id – Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider 408/SBH Pos mahen melaksanakan kegiatan rutin yaitu karya bakti jumat bersih di dusun Tukileno, desa Dualasi kecamatan Lasiolat, kabupaten Belu, (23/03/2019).
Kegiatan karya bakti ini adalah salah satu bakti nyata sekaligus penguatan paradigma kemanunggalan TNI dengan rakyat. Hal ini sudah menjadi bagian tugas Satgas Pamtas Yonif Raider 408/SBH, khususnya membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah.
Sasaran kerja bakti tersebut adalah pembersihan sektor kanan-kiri jalan yang menghubungkan desa Dualasi-Kaihesak sepanjang 200 meter, saluran-saluran air yang terhambat, ranting-ranting tanaman liar yang mengganggu pandangan pengguna jalan.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh anggota Satgas Pamtas pos Mahen, babinsa, serta warga setempat. Dengan menggunakan alat parang, mereka bergotong royong untuk membersihkan kanan-kiri jalan. Terlihat mereka tidak menghiraukan terik matahari yang cukup menyengat.
Kopda Arif.P (35) saat di temui wartawan mengatakan, “pembersihan kanan-kiri jalan ini kita fokuskan terhadap ranting-ranting pohon yang sudah menutupi pandangan pengguna jalan. Kami mengajak komponen masyarakat untuk peduli akan kebersihan lingkungan”. Ungkapnya.
“Kegiatan karya bakti ini merupakan program rutin yang dilaksanakan tiap minggu khususnya di hari jumat dan bertujuan menciptakan daerah binaan pos yang sadar dan peduli terhadap kebersihan, keasrian, serta kerapian lingkungan”. Terangnya.
“Saya sangat berterimakasih kepada anggota Satgas Pamtas Yonif R 408/SBH terutama Pos Mahen yang telah peduli dan menimbulkan kesadaran akan kebersihan lingkungan, sehingga membangkitkan motivasi kami untuk mewujudkan lingkungan yang bersih, rapi, dan indah”. Ujar Penye Minlus (Kadus).(Tim)