De Gadjah Sebut Bali Sebagai New Singapore dan New Hongkong Itu Diplesetkan

183
Muliawan Arya saat hadir dalam acara uji publik Calon Pemimpin Pulau Dewata Bali Tahun 2024, yang digelar Universitas Pendidikan Ganesha, Selasa (5/11). Foto : Dok - Wismaya

SINGARAJA, The East Indonesia – Calon Gubernur Bali nomer urut 1, Made Muliawan Arya menyebut kalimat Presiden RI Prabowo Subianto terkait Bali yang akan dijadikan New Hongkong dan New Singapore, adalah informasi yang diplesetkan oleh orang-orang tidak bertanggungjawab.

Hal tersebut diungkapkan Muliawan Arya saat hadir dalam acara uji publik Calon Pemimpin Pulau Dewata Bali Tahun 2024, yang digelar Universitas Pendidikan Ganesha, Selasa (5/11).

Pada kesempatan itu, Muliawan Arya mengungkapkan jika Presiden RI Prabowo Subianto berkomitmen membangun Bandara Bali Utara, dengan kawasan seperti New Singapore dan New Hongkong. Yang mana maksud dari Prabowo adalah kawasan bandaranya seperti New Singapore dan New Hongkong, bukan Balinya.

“Ternyata diplesetkan oleh orang-orang tidak bertanggungjawab. Mereka katakan bahwa Bali akan dijadikan New Hongkong dan New Singapore. Itu salah besar. Karena beliau berbicara dalam konteks airport, dalam konteks North Bali Airport,” tegasnya.

Selain itu, kata pria yang akrab disapa De Gadjah ini, yang dimaksud New Hongkong dan New Singapore adalah dari sisi kerapiannya dan kebersihannya, tanpa mengurangi nilai-nilai budaya dan adat istiadat Bali.*Wismaya