Satkor Koarmada II Gelar Latihan Sea Survival

239
Satkor Koarmada II Gelar Latihan Sea Survival/theeast.co.id
Satkor Koarmada II Gelar Latihan Sea Survival/theeast.co.id

SURABAYA, The East Indonesia – Satuan Kapal Eskorta (Satkor) Koarmada II yang di komandani oleh Kolonel Laut Ashari Alamsyah, melaksanakan Latihan Ketahanan di Laut atau Sea Survival, bertempat di Ponton Gurita Mako Koarmada II. Jumat (23/10/2020).

Menurut Kolonel Ashari, kemampuan Sea Survival merupakan salah satu kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh setiap Prajurit TNI AL, sebagai penunjang dalam melaksanakan tugas.

” Diharapkan melalui latihan ini, setiap Prajurit Satkor Koarmada II dapat meningkat kemampuan dan pengetahuannya dalam mengatasi masalah yang akan dihadapi dalam tugas operasi. Sehingga mampu bertindak cepat serta bertahan hidup di laut jika terjadi kedaruratan“ ujar Kolonel Ashari.

“ Kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari perintah Pangkoarmada II Laksda TNI I N.G Sudihartawan, berdasarkan program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono dalam bidang pembangunan sistem pembinaan kekuatan dan kesiapan Operasi yang bersinergi dan mempunyai interoperabilitas tinggi, “ pungkas Kolonel Ashari.(red/pen2).

Facebook Comments

About Post Author